Dua Mantan Bupati Beltim Gabung di Partai Demokrat Beltim Siap Sukseskan Pemilu Tahun 2024

    Dua Mantan Bupati Beltim Gabung di Partai Demokrat Beltim Siap Sukseskan Pemilu Tahun 2024

    BELITUNG TIMUR - Suhu politik nampaknya sudah menggeliat dari masing - masing partai politik sudah berbenah diri dengan berbagai kegiatan internal maupun eksternal.

    Menjelang pemilu 2024 partai politik melakukan konsilidasi dan silaturahmi baik pengurus pusat maupun daerah tak terkecuali kabupaten Belitung Timur.

    Ketua DPC Partai Demokrat Belitung Timur H. Khairul Efendi, SE yang pernah menjabat Bupati Belitung Timur justru kedatangan tamu yang juga mantan Bupati periode 2015 - 2020 yaitu Yuslih Ihza, dalam pertemuan beliau mengajukan permohonan untuk bergabung dengan Partai Demokrat, tentunya segenap pengurus menyambut baik maksud dan tujuan tersebut.

    " Ya pada intinya kami dari Partai Demokrat Belitung Timur sangat menyambut baik atas kehadiran Pak Yuslih yang menyatakan keinginannya untuk bergabung di Partai Demokrat, kita dari segenap pengurus DPC dan Jajaran hingga ke pengurus Ranting Desa sangat menyambut antusias atas bergabungnya pak Yuslih bersama Partai Demokrat, dengan bergabungnya beliau tentunya akan menambah nilai plus terhadap Partai Demokrat, dan siap untuk mensukseskan meraih suara yang lebih banyak sebagaimana yang sudah kita canangkan Partai Demokrat Beltim harus minimal satu fraksi dalam meraih kursi DPRD Beltim" pungkas Pak Pen sapaan akrabnya H. Khairul Efendi.

    Anggota Fraksi DPRD Belitung Timur dari Partai Demokrat Belitung Timur Suparman turut mendampingi dan berharap keputusan pak Yuslih Ihza tepat untuk bergabung bersama dengan Partai Demokrat Belitung Timur.

    " Bisa menjadikan kita semua lebih dewasa dalam menyikapinya karna setiap orang punya hak untuk menentukan pilihan politiknya, semoga beliau (Yuslih Ihza - red) bisa mengikuti AD/ART partai tentunya untuk memperjuangkan kesejahteraan rakyat, kami akan laporkan ke pengurus DPD Provinsi maupun DPP Partai Demokrat" Ujar Parman kepada awak media (HMF).

    Helmi M. Fadhil

    Helmi M. Fadhil

    Artikel Sebelumnya

    Jalin Sinergitas, Kapolres Belitung Timur...

    Artikel Berikutnya

    Mayat Mr X tanpa kepala di Pantai Batu Belida 

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM
    Tim Persit Puspenerbad Juara Lomba Voli Antar Cabang Sejajaran PG Mabesad

    Ikuti Kami